Kartini Masa Kini, Guru Berprestasi MAN 2 Surakarta


Hj. Diah Nuraini Fathimah, S.Pd,  demikian nama lengkap beliau. Perempuan kelahiran Surakarta, 17  Juli 1971 itu berhasil menjadi guru berprestasi dengan banyak memperoleh penghargaan dan sertifikat keahlian serta  banyak mewakili berbagai pelatihan Diklat baik tingkat provinsi dan Tingkat Nasional .
Hj. Diah Nuraini Fathimah  memulai jenjang pendidikannya mulai TK,SD, SMP, SMA dan perguruan tinggi di Kota Surakarta , Beliau merupakan alumni FKIP.P.IPS Program PMP dan KN Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta Saat ini beliau Bertugas di MAN 2 Surakarta sebagai Guru Aktif mengampu pelajaran PPKN  dan KWU, tidak hanya seorang guru beliau aktif juga dalam berbagai aktivitas sepertihalnya Dewan Kerja Ranting (DKR) dan Pembina Kepramukaan MAN 2 Surakarta.

Ibu Diah, begitu anak anak MAN 2 Surakarta sering memanggil  nama beliau, selalu aktif dan energik dalam mengemban segala tugas baik tugas mengajar akademik maupun kegiatan non akademik, beliau dikenal aktif di banyak organisasi dan berbagai diklat. Baru-baru ini tim dari Balai Diklat jawa Tengah yang dipimpin oleh Bp Junaidi sedang melakukan Tracer Alumni balai Diklat yang berprestasi,  salah satu alumni yang diminta testimoni adalah beliau Ibu Hj Diah Nuraini fathimah, S.Pd.

“Kedatangan saya beserta tim dalam rangka mencari data-data alumni yang berprestasi serta kontribusinya bagi madrasah. Hal ini sebagai bahan untuk kami saat menyampaikan presentasi di Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara. Informasi yang kami dapatkan ada guru berprestasi dari MAN 2 Surakarta sekaligus alumni Balai Diklat Keagamaan Semarang yang memiliki prestasi yang patut dibanggakan, baik tingkat provinsi maupun nasional. Belaiu adalah Ibu Hj. Diah Nutraini Fathimah SPd. Kami tindak lanjuti informasi tersebut dengan membuat video testimoni dari yang bersangkutan dan juga dari kepala madrasah,” kata Junaidi.


Hj. Diah Nuraini Fathimah, yang saat ini tengah menempuh Pendidikan S2 nya di Uiversitas Nahdhlatul Ulama (UNU) Surakarta juga tercatat sebagai alumni pendidikan dan pelatihan (DIKLAT) Bela Negara yang diselenggarakan Oleh KEMENHAN RI 2021 di Bulan Februari kemarin

“Diklat Kader Bela Negara Gabungan adalah Diklat Kader Bela Negara yg pesertanya terdiri dari lingkup pekerjaan, pendidikan dan masyarakat, Kesempatan emas  bagi saya karena baru pertama kali unsur dari Kementerian Agama RI dan satu-satunya guru MA  yang pertama kali masuk ke diklat Bela Negara bersyukur sekaligus memberikan pintu akses masuk ke Diklat Bela Negara dari Unsur Guru Madrasah terlebih bagi Guru PPKn pas sekali” kata Diah Nuraini Fathimah”

Selain itu, Ibu yang pernah menjadi Finalis Anugrah konstitusi tingkat nasional di Mahkamah Konstitusi RI 2019 bagi guru PPKN berprestasi , selain itu beliau   juga banyak mengikuti berbagai macam diklat, diantaranya  kurun waktu 5 th terakhir ini antara lain :

  1. Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Bagi Kalangan Pesantren, Birokrasi, Akademi, Tokoh Masyarakat, TNI dan POLRI  Tahun 2015
  2. Pelatihan Pengembangan Diri “ Pembelajaran Sains secara Inovatif dan interaktif untuk Meningkatkan Kemampuan berpikir Kritis Siswa Oktober 2015
  3. Diklat Membangun Pembelajaran dan Perpustakaan Berbasis Digital  2016
  4. Workshop Pendampingan Implementasi Kurikulum 2013  th 2015
  5. TOT Pendidikan Pendahuluan Bela Negara (PPBN) Kota Surakarta 2016
  6. Pendidikan dan Latihan Peningkatan karir Guru Pendidikan Menengah 2016
  7. BINTEK Tenaga Pengelola Perpustakaan Sekolah  Perpustakaan RI 2018
  8. Diklat Tehnik Subtan Guru PKKN Balaidiklat  Semarang Guru MA  2018
  9. Diklat Revolusi Mental Budaya Kerja Pelayanan Bagi Madrasah Aliyah Diklat Tehnik Subtan Balai DIKLAT keagamanan Semarang sif Guru MA  2019agi Guru PPKn Tk Nasional MK RI 2019
  10. Peningkatan Pemahaman HAK KONSTITUSIONAL
  11. Dialog Wawasan Kebangsaan dengan Tokoh Masyarakat dan organisasi Kemasyarakatan Lemhannas RI 2019
  12. Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan Bagi Pendidik Birokrasi,Tokoh Masyarakat secara Virtual 2020
  13. Pelatihan Peningkatan Kompetensi Moderasi Beragama Implemtasi KMA 184 th 2019 Madrasah Direktorat GTK Madrasah 2020
  14. Pelatihan Pustakawan Angkatan ke 2 Direktorat Guru dan Tenaga kependidikan GTK Madrasah 2020
  15. Sekolah Kebangsaan Angkatan ! MEMBUMIKAN PANCASILA th 2020
  16. BINTEK Pembuatan Media pembelajaran  UMS 2020
  17. Instruktur Nasional Pengembangan Modul PKB tahun 2021

Aktif di banyak Organisasi

Sebagai seorang guru, Hj. Diah Nuraini Fathimah, S.Pd senantiasa berusaha meningkatkan kemampuan dan kompetensinya. Selain menempuh studi lanjut, S2 di UNU Surakarta, jalan yang dilakukan untuk menambah ilmu dan kemanfaatan adalah mengikuti berbagai Organisasi-organissi yang mendukung kompetensi beliau sebagai seorang pendidik terutama guru PPKN.

Bagi Ibu Hj Diah Nuraini Fathimah, Hidup Kita harus bermanfaat bagi orng lain salah satu merealisasikannya adalah dengan aktif di berbgai organisasi kepengurusan diantara organisasi yang saat ini aktif beliau ikuti yakni :

  1. Pengurus MGMP Pkn Se ­Karesidenan Surakarta 2014-2015
  2. Pimpinan Ranting Aisyiyah Kota Pasir 2015-2020
  3. POS PAUD “TUNAS HARAPAN 2014-2019
  4. POS PAUD “TUNAS HARAPAN 2019-2022
  5. Pengurus Bidang Pendidikan TPA  AL Amin  Banyuagung Kadipiro 2019-2020
  6. Pengurus PKK RW  III Kal. Kadipiro 2014-2017
  7. Pengurus PKK RW  III Kal. Kadipiro 2018-2020
  8. Pengurus Pengajian Ummahat Jetis RW III Kal Kadipiro 2015-2018
  9. Pengurus Pengajian Ummahat Jetis RW III Kal Kadipiro 2019-2021
  10. Pengurus Pengajian Putri  Masjid Al Amin 2015-2020
  11. Pengurus Moderasi Beragma Kementerian Agama RI 2020-2024
  12. Pengurus Harian  Ikal Lemhannas Solo Raya 2020-2024
  13. Pengurus  Keluarga Alumni Anugrah Konsitusi Kemenag RI 2020-2024

Pengalaman banyak mengikuti Pendidikan dan pelatihan (DIKLAT) dan aktif di banyak organisasi adalah pengalaman yang sungguh membanggakan dan menjadi sejarah tersendiri baginya. Tujuaannya hanya satu memotivasi rekan-rekan dan seluruh siswa-siswinya yang berada di sekitarnya untuk ikut menularkan ilmunya dan bermanfat bagi masyarakat umum inilah yang mendasari tim Balai Diklat Keagamaan Jawa Tengah memasukkan nama beliau menjadi salah satu alumni guru berprestasi di tingkat provinsi dan nasional.

“Untuk masuk dalam alumni balai diklat yang beprestasi tidak bisa diraih dengan instan. memerlukan proses yang panjang dan dipersiapkan sejak lama. Ia mengatakan bahwa sejak awal menjadi guru, seorang guru haruslah memiliki inovasi dan kreativitas sehingga pembelajaran di kelas menjadi lebih menarik. Guru harus memiliki karakter, dan kompetensi yang mumpuni, kemampuan membuat dan mengolah media-media pembelajaran yang kreatif, inovatif, dan mudah dipahami siswa sehingga membuat siswa semakin termotivasi Seorang guru harus berkarakter, berintegritas, menjadi tauladan bagi peserta didik dan menjadi motivator yang unggul bagi siswa-siswinya, semua kita mulai dari diri-kita sendiri” jelasnya.

Ibu diah  berharap, ke depan MAN 2 Surakarta banyak melahirkan guru-guru berprestasi di tingkat nasional dan begitu juga siswa-siswa nya kedepan semakin tangguh dalam berkompetisi dan bersaing dengan sekolah dan madrasah yang lain di jenjang lebih tinggi baik  provinsi dan nasional.
Sukses terus Ibu Hj Diah Nuraini Fathimah, S.Pd , selalu menyebarkan Semangat  dan energi positif bagi sekelilingmu, Salam redaksi

Similar Posts